Jogja Air Show 2018 – Pelangi Nusantara

Ada satu moment menarik buat para sand offroader, yakni menyaksikan Jogja Air Show 2018 yang rencananya digelar mulai 17 Februari hingga 18 Februari mendatang. Jogja Air Show bakal kembali digelar tahun ini di kawasan pantai selatan Kabupaten Bantul. Mengambil tema Pelangi Nusantara 2018, akan menyuguhkan atraksi dirgantara yang digadang-gadang bakal memecahkan rekor nasional.

“Sekitar 50 paramotor akan terbang bersama, memecahkan rekor nasional yang sebelumnya ada rekor 44 paramotor di Ngawi,” kata Komandan Lanud TNI AU Adisutjipto, Marsma TNI Novyan Samyoga, saat jumpa pers di Media Center Lanud Adisutjipto, Sleman, Senin (15/1/2018).

jogja air show 2018 Jogja Air Show Pelangi Nusantara 2018 diselenggarakan kerjasama antara Lanud Adisutjipto, Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) DIY, dan Dinas Pariwisata DIY.

Pada event kali ini disuguhkan di antaranya paralayang dan gantole di kawasan Pantai Parangtritis dan Watu Gupit. Paramotor di Pantai Parangkusumo, serta microlight, trike, dan terjun payung di Laguna Depok. Puncak kegiatan berlangsung di kawasan air strip Pantai Depok. Diisi juga dengan perlombaan paralayang, gantole, aeromodeling, dan fotografi. Kegiatan khusus yakni pemecahan rekor nasional ’50 Paramotor’, terbang bersama paramotor/paralayang, dan penerbangan chuck glider. Pertunjukan pendukung antara lain pentas seni menampilkan suguhan seni budaya Jogja.

Jogja Air Show 2018

Dynamic Show meliputi Jupiter Aerobatic Team, Dynamic Pegassus, Solo Aerobatic pesawat Pitts 2C, Cross Country Flight Microlight, Cross Country Paramotor, terjun payung, dan aeromodeling. Di area track Gumuk Pasir Offroad yang sudah tidak asing lagi tentunya suguhan akrobatik udara dari Tim Jupiter.

Tempat ini memang wilayah lintas latihan dari Tim Jupiter, jadi pada saat-saat tertentu hampir setiap hari kita bisa menyaksikan akrobatik udara dari pesawat merah putih khas Jupiter di sela-sela pemberhentian wisata offroad.

jogja air show 2018“Tahun ini Jogja Air Show merupakan gelaran ke-13 rutin tiap tahun, ini menjadi potensi wisata bagi Yogyakarta sekaligus upaya meningkatkan kecintaan masyarakat terhadap dunia kedirgantaraan. Lanud Adisutjipto sangat mendukung,” jelas Samyoga. 

Aris Riyanto Kepala Dinas Pariwisata DIY menambahkan, dalam Jogja Air Show Pelangi Nusantara 2018, peserta yang hadir dari belasan provinsi se-Indonesia. Target tahun ini dihadiri 50 ribu orang pengunjung, baik itu domestik maupun mancanegara. 

“Tahun kemarin dari target 42 ribu realisasinya mencapai 52 ribu pengunjung. Tahun ini kita pasang target 50 ribu orang,” jelasnya.

Kegiatan ini dilaksanakan di Watu Gupit, Parangtritis, Depok, dan Parangkusumo. Acara seperti ini memang sering dikakukan di pesisir pantai selatan Jogja. Selain memajukan sektor pariwisata, area ini memang sangat mendukung untuk event-event olahraga dirgantara.

Gumuk Pasir Offroad pada event tahun ini tetap menyuguhkan acara jip wisata jelajah pesisir. Dengan track lintasan yang memungkinkan peserta menyaksikan Jogja Air Show. 

jogja air show 2018Tentunya ada sedikit perbedaan jalur ketika event ini digelar, karena kepadatan pengunjung dan keamanan. Namun tetap kami upayakan mendapatkan spot terdekat dan terbaik untuk bisa menyaksikan Jogja International Air Show 2017 sembari tetap menikmati suasana pantai diatas mobil 4×4. 

Menyaksikan Jogja Air Show 2018 bersama Gumuk Pasir Offroad

Segera pesan dari sekarang kursi jip wisata Anda untuk akhir April ini, karena mungkin akan banyak peminat pada hari-hari mendatang. Sukseskan acara Jogja Air Show 2018 di Yogyakarta. Nikmati dengan suasana Anda sendiri yang berbeda.

Leave reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *